Download Template Sertifikat – Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah trik yaitu Cara Download Template Sertifikat di Freepik.
Bagi anda yang ingin membuat sertifikat namun bingung ketika memilih template sertifikat, tutorial ini akan sangat membantu anda dalam membuat design sertifikat.
Sebelum kita melangkah lebih jauh, kita ketahui terlebih dahulu tentang apa yang dimaksud dengan sertifikat.
Apa yang dimaksud dengan sertifikat?
Sertifikat adalah sebuah kertas yang berisikan keterangan yaitu berupa tanda bukti kepemilikan suatu barang.
Jadi sertifikat itu berfungsi untuk memberikan informasi bahwa suatu barang atau penghargaan yang di miliki oleh si pemegang sertifikat, yang telah ditanda tangani oleh pihak-pihak tertentu.
Ada dua jenis sertifikat yang sebenarnya sama akan tetapi berbeda fungsi dan kegunaanya antara lain :
- Sertifikat kepemilikan yaitu sertifikat yang diberikan kepada pemilik karena memiliki suatu benda atau lahan, misal sertifikat tanah dan sebagainya
- Sertifikat Piagam yitu sertifikat yang di berikan kepada seseorang yang telah menyelesaikan sebuah tugas atau semacam lomba atau pertandingan, contohnya sertifikat kursus, piagam olimpiade dan lain-lain.
Untuk membuat sertifikat, kita bisa membuatnya sendiri dengan desain sebagus mungkin, nah ketika kita tidak bisa mendesain sertifikat, tentunya kita membutuhkan sebuah template.
Jadi template sertifikat itu nantinya kita tinggal edit saja, misal kita tambahkan nama perusahaan atau sekolah, tambahkan logo dan nama calon pendapat sertifikat.
Bagi anda yang tidak menguasai keahlian design sertifikat, mungkin ini akan menjadi kendala ketika kita ingin membuat sebuah piagam ataupun sertifikat.
Maka dari itu kita harus mencari sebuah template sertifikat yang dapat kita gunakan dalam pembuatan sebuah sertifikat.
Baiklah langsung saja kepembahasan yaitu cara download template sertifikat gratis di freepik.
Bagaimana cara download template sertifikat gratis
Untuk mendapatkan template gratis di freepik tentunya untuk sertifikat yang akan kita buat.
langkah pertama yang harus kita lakukan yaitu :
1. Kunjungi situs freepik.com dimana situs inilah yang menyediakan ribuan template sertifikat gratis.
2. Selanjutnya di menu pencarian freepik pada menu dropdown pilih dan centang image, free, vector. Lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.
3. Selanjutnya tekan Enter, atau klik pencarian yang dilambangkan dengan logo kaca pembesar.
Disitu kalian akan mendapatkan hasil banyak sekali jenis template sertifikat yang bisa kalian pilih.
Lihat gambar diatas, terdapat 3.517 template sertifikat yang dapat kita download secara gratis di situs freepik ini.
4. Selanjutnya pilih template yang ingin kalian gunakan untuk di jadikan sertifikat, selanjutnya klik Download, kemudian pilih Free download.
Secara otomatis file sertifikat akan terdownload ke komputer anda, dan untuk mengeditnya gunakan aplikasi editor Adobe Ilustrator.
Biasanya file yang ada didalam zip, dilengkapi dengan font yang di gunakan di sertifikat tersebut, dan file ber Extention AI ( Adobe Ilustrator ) .
Setelah anda berhasil mendownload silahkan edit sertifikat tersebut sesuai kebutuhan anda, dan yang paling menarik yaitu GRATIS.
Sangat mudah bukan untuk membuat sertifikat meskipun kita tidak bisa mendesain sertifikat tersebut.
Demikianlah tadi tutorial Cara download template sertifikat di freepik gratis tanpa berlangganan akun premium.
Baca juga artikel lainya di blog ini :
- Download Font keren
- Aplikasi nonton film online legal
- Game android edukasi untuk anak
- Kumpulan font sertifikat keren
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua, dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini kemedia sosial agar bisa berguna buat semua.