cara download ebook gratis
Cara mencari ebook di internet

Cara mencari ebook Gratis di internet

Diposting pada

Cara mencari ebook Gratis di internet – Bagi anda pecinta buku dan ingin mendapatkanya di internet secara gratis, maka dari itu saya akan membagikan situs tempat anda bisa mendapatkan ebook secara gratis.

E-book atau kata lainya Elektronik buku merupakan buku digital yang bisa anda baca melalui komputer atau smartphone .

Di zaman era digital ini para penulis buku tidak ingin ketinggalan, maka dari itu para pengarang buku juga ikut meramaikanya yaitu dengan membuat elektronik buku dengan sistem digital.

E-book merupakan alternatif buat para pecinta buku yang ingin membaca dan ingin belajar melalui media internet.

E-book biasanya dikemas dalam bentuk file PDF dan di simpan di media penyimpanan online, yang anda bisa secara gratis maupun berbayar.

Bagi pengguna anda bisa mendapatkan ebook di aplikasi dari google yaitu Google Play Book, akan tetapi disana anda diasarankan untuk membeli ebook tersebut di google play book.

Baiklah Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah situs di mana situs ini memuat ribuan ebook yang dapat anda download secara gratis.

Anda jangan kuatir karena situs ebook yang akan saya bagikan ini bersifat legal, Jadi anda tidak perlu ragu lagi untuk mendownload ebook ini sepuas mungkin, anda tidak akan kena klaim hak cipta atau yang lainnya.

Tapi dengan satu syarat Anda tidak boleh menjual Ebook Ini ke orang lain tanpa terkecuali, karena ebook ini dibuat memang untuk dibaca secara gratis.

Bagaimana Cara mencari ebook gratis di internet ? Silahkan anda berkunjung 11 situs ebook gratis yang saya bagikan ini.

10 Situs Download Buku Gratis dan terpercaya

Buat Anda yang hobi membaca buku atau dalam istilahnya kutu buku, mungkin 8 situs yang akan saya bagikan ini sangat berarti bagi anda karena di situs ini terdapat jutaan ebook yang bisa anda dapatkan secara gratis.

Baiklah tanpa panjang lebar dan bertele-tele langsung saja saya bagikan 10 situs ebook gratis yang anda bisa akses melalui komputer ataupun .

1. OpenLibrary.org

openlibrary.org merupakan situs penyedia ebook gratis di situ Anda akan menjumpai jutaan ebook yang dapat anda download secara gratis.

Bagi anda yang baru pertama kali mengunjungi situs ini, mungkin anda akan sangat takjub melihat jutaan ebook yang anda bisa dapatkan secara gratis.

Situs openlibrary.org ini mungkin bisa dibilang perpustakaan online yang menyediakan jutaan buku dan anda bisa mendownload secara gratis.

dan situs ini bisa dikatakan sebagai situs penyedia buku gratis di internet nomor satu di dunia.

2. Manybooks.net

Situs manybooks.net ini juga menyediakan ebook yang bisa anda download secara gratis.

Akan tetapi tidak semuanya, disitus manybooks.net ini tertera 50.000 + free ebook yang disediakan.

Di situs ini menyediakan menu pencarian yang dapat anda gunakan untuk mencari ebook yang ingin anda inginkan.

Di situs ini disediakan pula bermacam-macam kategori yang bisa anda pilih diantaranya:

  • Romance
  • Action & Adventure
  • Mistery & Thriller
  • Biography & History
  • Children’s
  • Young Adul
  • Fantasy
  • Historical Fiction
  • Horror
  • Literary Fiction
  • Non-Fiction
  • Sciece Fiction

Dari banyaknya kategori yang disediakan anda dengan mudah dapat memilih buku yang anda inginkan.

3. Bookboon.com

Situs bookboon.com juga merupakan situs penyedia ebook gratis yang bisa anda pilih untuk mencari ebook kesukaan anda.

Di situs bookboon.com ini memiliki koleksi terlengkap dan populer pada jenis buku marketing dan bisinis.

bookboon.com menyediakan ebook gratis yang ditulis oleh para profesor jebolan universitas top dunia. jadi tidak diragukan lagi isi dari ebook ini.

4. GetFreeebooks.com

berikutnya yaitu getfreeebooks.com. yah..situs ini merupakan kompilasi dari kumpulan buku diseluruh dunia.

Jadi situs ini hanya sebagai perujuk dari situs ebook dunia. situs ini hanya menyediakan link untuk merujuk ke situs tujuan.

jadi disitus ini tidak semerta menyediakan file ebook melainkan merujuk kesitus ebook resminya.

5. Gutenberg.org

Situs gutenberg.org merupakan situs penyedia ebook gratis yang menyediakan lebih dari 60.000 ebook gratis.

Disitus ini anda bisa mendownload atau membaca secara online, tergantung kesukaan anda.

Dan ebook yang disediakan di situs gutenberg.org ini merupakan karya sastra lama yang hak ciptanya kadaluwarsa.

Ribuan sukarelawan mendigitalkan karya sastra lama ini sehingga menjadi sebuah ebook yang bisa anda baca dan pelajari isi dari karya sastra lama tersebut.

Di ebook ini anda akan menemukan sejarah dan literatur dunia yang sangat luar biasa.

Silahkan bagi anda yang suka sastra lama untuk berkunjung dan mendownload ebook secara gratis.

6. Centslessbooks.com

Bagi anda yang suka menulis ebook, situs ini bisa menjadi alternatif buat anda. karena situs ini selain menyediakan ebook gratis juga menyediakan untuk para penulis ebook.

Untuk mendapatkan ebook gratis anda bisa bergabung atau join di Centsless Book Club. anda akan mendapatkan ebook baru yang akan dikirim melalui email anda setiap hari senin, rabu dan jumat waktu setempat.

Dan yang istimewanya di centslessbooks.com menyediakan buku audio gratis yang bisa anda download secara gratis.

7. Ebookdirectory.com

ebookdirectory adalah sebuah situs ebook gratis yang dapat anda unduh bebas, karena Dalam situs ini hak cipta dalam ebook ini sudah tak berlaku alias kadarluasa.

koleksi buku yang ada di ebookdirectory ini sekitar 20.000 ebook gratis yang tersedia. jadi buat Anda yang ingin mendownload ebook gratis silakan kunjungi situs ebookdirectory.com

Anda juga bisa mengkoleksi ebook dalam bentuk file PDF yang disediakan oleh ebookdirectory.com

8. Bookyards.com

Berikutnya adalah bookyards.com yaitu sebuah situs ebook gratis dimana kita bisa mendownloadnya secara bebas dan gratis.

Pada situs ini terdapat lebih dari 24.000 ebook gratis. dan Dalam situs ini ini terdapat penulis top dunia sekitar lebih dari 6700 penulis.

Bagi Anda yang ingin menulis ebook, Anda juga bisa berpartisipasi sebagai member Untuk menulis ebook di di sini. dan ini gratis lo…

9. free-ebooks.net

tak kalah menariknya lagi situs ebook yang satu ini yaitu free-ebooks.net dimana situs ini terdapat banyak kategori ebook, yang mana pada setiap kategori tesebut terdapat sub menu kategori lagi.

Untuk mendownload di free-ebooks.net, Anda diwajibkan untuk registrasi terlebih dahulu. tapi anda jangan khawatir karena ini bersifat gratis alias free.

di situs ini juga, anda bebas untuk mencari ebook yang anda inginkan sesuai kategori yang telah disediakan.

10. books.google.com

Situs ebook yang satu ini milik rajanya mesin pencari dunia yaitu google. situs ebook kepunyaan mbah google ini terbilang sangat komplit tinggal anda cari aja di search engine ebook langsung dapat.

yang lebih mudahnya lagi kita bisa langsung membacanya tanpa harus download ebook terlebih dahulu.

oiya ini beda dengan google play book, books.google.com menyediakan ebook gratis, sedangkan untuk yang di google play book itu kita harus bayar.

Kunjungi situs ebook gratis dari mbah google disini

Itulah tadi 10 situs ebook yang bisa anda kunjungi dan anda download secara gratis.

Baca Juga artikel lainya:

dengan kita sering banyak membaca maka pengetahuan kita akan semakin luas, dan itu bisa kita jadikan sebuah ilmu yang bisa kita terapkan dalam kehidupan kita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *